Dubai Day 2 & 3 - Dihotel Saja dan Kunjungan Mall

11:39:00 PM

Dubai Day 2-  Dihotel Saja

Setelah sehari sebelumnya berputar-putar kota Dubai (klik disini). Keesokan paginya selesai mandi dan beberes saya langsung menuju restoran untuk sarapan pagi. Di meja depan ditanya nomor kamar seperti  biasa. Saya langsung menuju meja menu. Ternyata tidak ada menu  nasi di menu sarapan mereka. Menu mereka sebagian besar adalah roti dan daging. Ada lagi menu semacam kari begitu tapi saya agak ragu dengan rasanya. Saya akhirnya memilih kentang, daging dan jamur kancing.  Sedangkan  menu penutup saya mengambil buah yang sedikit banyak biar tidak lapar nanti (padahal ga mau rugi tuh). Melon, semangka dan nanas. Tidak lupa saya mengambil apel buat makan malam hehehe (biar hemat). 

Hari ini tidak ada tujuan yang akan saya kunjungi di Dubai, karena saya  masih harus belajar maksimal untuk menghadapi hari kedua di training saya. Bahkan saya tidak berencana untuk mengunjungi Mall dibelakang hotel (Ibn Batutta Mall).
Jemputan tiap hari
Dalamnya mewah euy
Jam delapan pagi saya dijemput oleh Training Manager disana dengan menggunakan Mecedez Benz GLA model. Ini pertama kalinya saya naik mobil penumpang Mercedez, kalau di Indonesia sih sering tapi naik yang bus  hehehe. Interior ini mobil memang bagus dibandingkan mobil Ertiga kami hahahaha. (ya iya lah secara beda harga). Disini saya malah tidak pernah melihat mobil Ertiga  malah, Avanza pernah,Mirage pernah.
Lagi training

Makan siang bareng ama pizza (pada gahar makannya)
Setelah training, saya kembali diantar ke hotel jam 5 sore  dan saya tidak ada rencana keluar hari ini, karena besok masih ada jatah presentasi. Saya lebih baik tinggal di hotel dan mempersiapkan untuk presentasi besok. Makan malam hari ini adalah ayam goreng bawaan dari Indonesia dan Pop Mie plus apel dari sarapan.

Setelah makan malam dan belajar kemudian saya langsung tidur supaya jangan kesiangan.

Day 3- Keliling Mall  di Dubai

Hari itu  Senin  tanggal 21 Maret 2017, setelah training saya berjanji dengan seorang teman training yang berasal dari Mesir, untuk melakukan jalan bersama ke Burj khalifa. Akan tetapi setelah menunggu satu jam tidak ada kabar dari sang teman. Akhirnya saya memutuskan untuk berangkat jalan sendiri. Kalau tidak jalan sekarang maka nanti  saya tidak ada waktu lagi berkeliling disini. Kali ini saya akan mengunjungi Burj Khalifa  dan juga sebuah mall yang terbesar yang berada di pusat kota dubai yaitu Dubai Mall.

Untuk menuju tujuan diatas, saya berangkat menggunakan transportasi masal yaitu metro yang dimana stasiunnya sangat dekat dengan hotel Untuk menggunakan metro ini kita harus menggunakan kartu nol. Semacam E-Money kalau  diindonesia. Bedanya kalau di Indonesia  kita mengisi atau top up kartu menggunakan ATM bank, kalau disini ada mesinnya sendiri.  Untuk pertama kali saya top up kartu hanya 20 dirham saja dahulu. Setelah  itu untuk menuju peron yang berada dilbagian atas, akan tetapi harus taping kartu di pintu otomatis. Minimal harus berisi 10 dirham saldu kartu.
Ambil gerbong pertama (eh taunya buat emak & anak-anak hahaha)

Pemandangannya serba coklat kalau masih asli
Metro pertama kali digunakan pada tahun 2009, kereta ini sendiri dibuat oleh sebuah perusahaan jepang . Disini ada dua buah jalur kereta yaitu Red Line  dan Green Line. Red Line yangb eroperasi dari UAE Exchange dan menuju Rashidiya. Hotel saya berada di jalur Red Line dan begitu juga Airport Terminal 1 dan 3.  Sedangkan Green line adalah rutenya adalah Creek menuju Etisalat.  Kedua jalur ini akan bersinggungan di Bur Juman dan Union.

Untuk Menuju Burj khalifa saya harus melewati 11 Stasiun Metro dan turun di Burj Khalifa/ Dubai Mall Station.  Turun dari metro sebelum keluar dari stasiun kita harus tap lagi dan dipotong sekitar 8,5 dirham. Perjalanan dari stasiun menuju Dubai Mall sendiri membutuhkan perjalanan yang panjang. Saya tidak tahu berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menuju itu mall kalau tidak ada conveyor.  Sudah beberapa conveyor saya lewati tapi masih belum sampai juga ke Dubai Mall.
ngeblurrr
conveyor lagi dan lagi
Akhirnya sampai juga ke Dubai Mall. Pertama saya melihat beberapa money changer dan kemudian  jalan terus baru melihat mall yang besar . Mall ini terdiri atas 3 lantai saja, tapi tiap lantai jarak antar lantainya lumayan tinggi. Seperti biasa tidak ada yang bisa saya beli di Mall-mall dubai ini. Secara yang dijual disini barang bermerek semua entah saya yang tidak tahu lokasinya tapi saya tidak kuat mengitari mall ini sendirian. Kalau selama di Thailand ada Dwijo yang menemani sehingga ga cengo sendirian.
Petunjuk lokasi maal
Saya  kemudian melihat ada  sebuah aquarium besar di lantai bawah. Langsung saja saya menuju ke bawah untuk melihat lebih dekat. Ternyata ada sebuah  aquarium besar disnana.  Juga ada lorong untuk melihat ikan dari bawah aquarium. Untuk masuk kedalamnya diharuskan membawayr 30 dirham. Bagi saya cukup melihat saja dari dekat. Aquarium ini tingginya sekiatar lebih 10 meter dan lebarnya guedeeeee. Soalnya ada ikan hiu dan juga beragalam ikan lainya.  Pokoknya miniature kehidupan laut ada dididalamnya.
Aquarium gede di mall

Akhirnya ini baju juga sampai Dubai
Kemudian saya menuju bagian luar Dubai untuk melihat Dubai Fountain alias air menari. Air menari ini biasanya pertunjukan dimulai setiap 30 menit dimuali dari jam 6 sore sampai jam 11 malam. Alhamdulillah saya sampai disana sebelum jam 8 malam. Saya manunggu sampai pertunjukan dimulai. Orang sudah ramai menunggu atraksi ini. Saya susah mendapatkan tempat yang strategis untuk menonton pertunjukan air menari ini.
Pemandangan yang indah di sebelah air menari
Ga muat frame kameranya

Penonton yang setia menunggu (Burj Khalifa di belakang berdiri kokoh)
Tidak berapa lama kemudian mulailah pertunjukan air menari ini. Memang cantik sekali petunjukkannya. Perpaduan antara seni dan teknologi yang sangat indah. Kalau uang ada semua bisa dilakukan. Pertunjukan berlangsung sekitar 5-10 menit. Dibelakang kolam berdiri gedung Burj Khalifa yang menjulang tinggi  keangkasa. Digedung dihiasi oleh ribuan lampu yang berkelap kelip. Sungguh suatu pemandangan yang indah.

Setelah pertunjukan air selesai, saya melanjukan perjalanan saya untuk melihat-lihat isi mall terbesar ini. Lumayan capek juga saya berkeliling mall ini. Di suatu sudut di mall ini terdapat air terjun yang dibuat didalam mall. Air terjun yang dihiasi oleh manusia buatan.  Saya tidak habis pikir. Buat apa ini air terjun dibuat didalam mall. Mungkin karena disekitar mereka tidak ada air terjun makanya dibuat dalam mall saja.
Air terjun buatan
Didalam mall ini juga terdapat arena ice skating yang lumayan besar buat warga pecinta ice skating. Banyak lagi hiburan di dalam mall ini buat orang yang membawa banyak uang dan tujuannya memang buat liburan ke Negara ini. Ada arena bermain Sega , Bioskop dan lainnya. Terutama sih barang-barang bermerek terkenal yang saya saja malas masuk kedalam (soalnya udah pasti ga beli hehehe).
Ini dia ice skating

Tujuan berikutnya
Berhubung masih ada satu tujuan lagi yang akan saya tuju maka saya bergegas meninggalkan mall ini. Saya menuju stasiun metro untuk menuju  Emirates Mall. Mall besar lainnya yang ada di Dubai. Saya naik metro,menuju UAE Exchange dan turun di stasiun Mall of Emirates.  Seperti dengan sebelumnya. Ada jempbatan penghubung dari stasiun metro menuju mall.  Namanya juga mall jadi isinya sebagian besar hampir sama saja. Bedanya dimall  ini ada arena ski es yang lumayan besar.
Mall of Emirates

Denah Mall

Yuk main ski

Siapa bilang di Dubai panas
Tidak lama saya berada disini, karena  memang saya tidak terlalu suka dengan yang namanya mall. Ini karena sudah ke Dubai saja jadi paling kurang ya harus menjajaki kaki di  mall  yang ada di sini.
Untuk menuju stasiun metro saya memutuskan menggunakan jalan biasa saja daripada jembatan. Akan tetapi  saya  harus menyeberang jalan dahulu untuk menuju tangga untuk naik ke stasiun Metro. Saya takut kalau menyeberang sembarangan akan didenda makanya terpaksa balik ke jembatan untuk menuju ke stasiun. Soalnya tidak ada yang menyeberang sembarangan selama saya menunggu dan memperhatikan orang.

Akhirnya saya sampai juga distasiun metro setelah berputar putar mencari jalan masuk ke mall ini selain dari lewat Jembatan. Tidak berapa lama kereta datang membawa saya ke stasiun dekat dengan hotel. Saya sampai juga di hotel sekitar jam 10 malam. Setelah mengarungi dua mall terbesar di Dubai. Mall yang jauh sudah sekarang giliran mall dibelakang hotel saya yang akan saya  jelajahi.

Lanjut ke Day 4 silahkan dibaca di link ini

You Might Also Like

0 komentar

Like us on Facebook

Flickr Images