Meghilangkan Subtitle Film

9:49:00 PM

Bagi yang biasa meng-unduh (download) film di internet (biasanya sih bajakan hehehehe).  Nah kadang uploader telah memasukkan subtitle berbahasa asing (selain Indonesia tentunya) kedalam film yang telah kita unduh. Bagi yang bahasa Inggrisnya lancar tentu hal ini bukanlah masalah. Nah bagi orang-orang seperti saya kadang filmnya menjadi kurang seru, karena kita tidak begitu mengerti yang dimaksud. Kadang kita sedang masih mengartikan ehhhh tulisan dilayar hilang ganti dengan yang baru karena dialognya cepat. Nah kalau kita masukkan subtitle berbahasa Indoesia ke dalam film, tapi dalam film tersebut sudah ada text bahasa Inggrisnya  maka film akan sedikit terganggu keindahannya karena ada dua buah subtitile yang berhimpitan. Oleh karena itu terlebih dahulu kita hilangkan subtitle berbahasa Inggris baru kita masukkan Subtitle berbahasa Indonesia.

Film yang masih ada subtitlenya
Kali ini saya ingin membagikan infomasi bagaimana caranya mengilangkan subtitle yang sudah tertanam didalam film. Sebenarnya mungkin banyak sekali program yang bisa digunakan untuk menghilangkan subtitle ini dan juga sudah banyak orang yang sudah membuat cara menghilanmgkan subtitlediblog mereka  tapi saya tidak mau kalah. Saya ingin juga membuat hal tersebut di blog saya. Kali ini saya menggunakan program yang bernama mkvtoolnix v.7.4. Program ini adalah program freeware yang bisa kita download gratis.

Adapun langkah menghilangkan subtitle pada fim yang subtitlenya sudah ditanam idalamnya adalah sebagai berikut:
  •       Download program mkvtoolnix disini.
  •       Extact hasil download ke folder yang diinginkan atau bisa juga langsung dijalankan. Disini saya run semua applikasinya (ga tau saya itu fungsinya apa)…… Yang saya saya pakai dan saya unduh adalah versi Portablenya sehingga tidak mengganggu kineja computer saya
Program setelah didownload masih dalam format rar
Exract program

  •       Didalam folder yang telah di extract tadi  klik “mmg.exe didalam folder dan akan keluar sebagai berikut

klik mmg yang bertipe aplikasi
Maka akan muncul layar berikut:




  •      Pilih film yang akan dihilangkan subtitlenya degan cara menekan tombol “add” dan cari lokasi film yang akan dihilangkan subtitlenya.

  •      Setelah itu akan muncul gambar seperti dibawah. Kemudian hilangkan tanda centang (uncheck) pada baris yang ada tulisan “SRT” nya



  •      Kemudian silahkan pilih lokasi penyimpanan hasil pemisahan tadi (mau diletakkan dimana) dan dengan nama file jika mau diubah (pram akan menambahkan angka dibelakang nama original file).

Lokasi output dan nama
  •  Kemudian tekan tombol “Start muxing”. Proses pemisahan akan berjalan.
Pemisahan diluai dengan menekan tombol Start muxing

  •       Setelah selesai silah periksa hasilnya.  dan bandingkan dengan original

Original/ Sebeluh dipisah

Hasil/ Sesudah Pemisahan

Sedangkan kalau untuk mengganti subtitle dengan bahasa Indonesia, bisa juga dilakukan dengan menggunakan program ini. Jadi pada saat menghilangkan subtitle kita langsung menambahkan sub title yang kita inginkan. 

Kita nantinya tinggal meng-add subtitle yang diinginkan dan langsung tekan start muxing untuk memulai menghapus dan sekaligus menambahkan subtitle yang baru.

Semoga membantu….

You Might Also Like

2 komentar

  1. kalo sy sih malah lebih suka subtitle inggris krn lebih mengena dengan apa yg dimaksud oleh para aktor ..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tergantung selera orang dan kemampuan orang dalam berbahasa sih Pak/ Ibu. Kalau saya untuk menik mati film saya pakai bahasa Indonesia. Tapi untuk belajar saya pakai Bahasa Inggris.

      Hapus

Like us on Facebook

Flickr Images